Tips Bagi Kamu yang Ingin Banting Stir ke Bisnis Online

Tren berwirausaha di masa pandemik COVID-19 mau tidak mau berubah dan mengandalkan dukungan teknologi. Berbagai riset membuktikan teknologi digital membantu UMKM berkembang terutama dalam hal pemasaran. 

Menurut Digital & Growth Consultant, Jonathan End, kunci sukses bagi para pelaku UMKM agar bisa bertahan di tengah pandemik adalah kemampuan merespons perubahan tren. Di masa pembatasan aktivitas karena alasan keselamatan dan kesehatan seperti saat ini, masyarakat mengganti kebiasaan berbelanja dari offline ke online.

Melansir dari IDN Tiems, inilah hal-hal yang perlu kamu perhatikan agar sukses mengembangkan usaha kamu via online.

1. Kenali tantangan yang kamu hadapi sekarang

Jonathan mengatakan pelaku UMKM juga perlu mengetahui berbagai tantangan dalam menjalankan bisnis secara online. Ini penting, agar kamu bisa segera mencari jalan keluarnya dan maju terus mengembangkan usahamu.

Bagi usaha mikro, tantangan yang dihadapi biasanya terkait ketidaksiapan sumber daya manusia (SDM). Misalnya, masih gaptek dalam mengoperasikan teknologi baru. Kamu bisa mengatasinya melalui pelatihan-pelatihan tentang pemanfaatan digital platform untuk berbisnis. 

Kedua, dana belum memadai. Ini juga masih menjadi tantangan dalam mengembangkan bisnis. Penggunaan teknologi sesungguhnya bisa membuat kamu menghemat banyak biaya, misalnya dalam pemasaran. Dengan begitu, dana yang terbatas pun bisa kamu alokasikan untuk pos lain.

2. Jangan kalah cepat dalam beradaptasi dan berinovasi

Tantangan selanjutnya adalah banyaknya persaingan di dunia usaha. Untuk itu, para pelaku UMKM dituntut untuk memiliki business mindset dan jiwa kompetitif yang kuat agar tidak kalah cepat dengan pelaku usaha lain. Salah satu yang musti cepat dilakukan adalah beradaptasi dengan situasi ini dengan mengembangkan inovasi. 

3. Harus percaya diri untuk bisa beradaptasi

Hal yang bisa menghambat seseorang dalam beradaptasi itu adalah rasa percaya diri. Sebuah riset Google menunjukkan bahwa pelaku usaha terutama perempuan, masih kurang pede menggunakan akun di platform digital untuk berjualan. 

4. Ikuti pelatihan

Kamu bisa mengikuti pelatihan untuk pelaku UMKM perempuan dimana mereka dapat menjalankan usahanya dari rumah sambil menerapkan ilmu pemasaran secara digital untuk memperluas pasar sehingga dapat mengoptimalkan bisnis mereka.

Jadi, pastikan memperhatikan hal tersebut sebelum kamu memutuskan berpindah haluan ke bisnis online, ya Dream Warriors!

Produk & Promo Terkait

Artikel Terkait